|
NEWS ANTUSIAS: Siswa dan guru SMAN 7 Solo berpose bersama usai roadshow IndiHome NBL Indonesia 2014-2015, kemarin. (Foto: DAMIANUS BRAM/RASO)
nblindonesia.com - 18/02/2015
Buruan Serbu Promo Tiket Triple Series
ADA kabar gembira bagi penggila basket di Solo, Semarang, dan Jogjakarta yang ingin menyaksikan setiap pertandingan IndiHome National Basketball League (NBL) Indonesia 2014-2015. Sebab, ada promo menarik lewat program tiket "Triple Series". Dengan tiket ini, Anda bebas menyaksikan sengitnya persaingan di Seri VI Solo (25 Februari-1 Maret), Seri VII Semarang (4-8 Maret), dan Seri VIII Jogjakarta (11-15 Maret) dengan harga terjangkau. Sebagai perbandingan, tiket tiap seri dibandrol Rp 100 ribu. Dengan tiket ini Anda bisa menyaksikan sedikitnya 27 games setiap seri. Termasuk IndiHome Women's National basketball League (WNBL) Indonesia 2014-2015. Tapi jika Anda membeli promo tiket "Triple Series", cukup dengan Rp 200 ribu saja. Atau bisa juga membeli tiket promo "Double Series" seharga Rp 150 ribu. Dengan tiket promo "Double Series", Anda bebas memilih dua diantara seri Solo, Semarang, atau Jogja. Dua promo tiket ini tersedia di sejumlah tiket box yang tersebar di kota Solo. Pemesanan tiket juga bisa dilakukan di kantor redaksi Jawa Pos Radar Solo, Jalan Kebangkitan Nasional 37 Solo, telepon (0271) 765 3105. Sementara untuk memanasi mesin, digelar roadshow di SMA Warga Solo dan SMAN 7 Solo. Roadshow di SMA Warga mendatangkan dua bintang Sritex Dragons Solo, Lophy Mora Christya dan Paulin Clara Ananta. Keduanya memberikan sharing dan beberapa teknik bermain basket yang benar. Siang harinya, roadshow bergeser ke SMAN 7 Solo. Perwakilan guru SMAN 7 Solo, Sigit Toto Mursito mengapresiasi kegiatan ini. "Kebetulan tim dance SMAN 7 Solo ikut kegiatan NBL Dance Competition yang tentunya membawa dampak positif terhadap siswa. Karena itu pihak sekolah menghimbau agar para siswa datang ke Sritex Arena pada 27 Februari nanti," ujar Sigit. (fer) Story Provided by Radar Solo
Share this:
Tweet
|
Copyright © 2010 PT DBL Indonesia, All rights reserved.
Any commercial use or distribution without the express written consent of DBL Indonesia is strictly prohibited. |