NEWS

HARI BAHAGIA: Coach Bai (memegang kue) bersama para pemain Pacific Caesar Surabaya. (Foto: Arif R. Hakim / Jawa Pos)
nblindonesia.com - 25/11/2014
Dapat Surprise di Tengah Latihan

GAYA meledak-ledak tetap menjadi ciri khas Arturo Lozada Christobal di periode kedua perannya sebagai pelatih Pacific Caesar Surabaya. Pun demikian ketika dia memimpin latihan tim kemarin (24/11). Namun, gaya itu luluh ketika segenap anggota tim Pacific memberinya kejutan di akhir sesi latihan tersebut.

Para pemain mempelajari benar gaya kepelatihan Coach Bai -sapaan pelatih asal Filipina tersebut. Hal itu sangat berguna untuk memberikan kejutan kepadanya. Misalnya yang terjadi kemarin, hari yang bertepatan dengan hari kelahiran pelatih yang menangani Pacific di NBL Indonesia musim 2011-2012 itu.

Seperti biasa, Coach Bai sangat detail. Di tengah sesi latihan, dia memberikan instruksi untuk setiap pemain. Nah, saat Coach Bai memberikan instruksi kepada salah seorang pemain, saat itulah kesempatan bagi pemain lain mempersiapkan kejutan.

Tak berapa lama, kejutan pun hadir. Sebentuk kue ulang tahun lengkap dengan lilin angka 5 dan 6 menyala di atasnya. Ya, kemarin Coach Bai merayakan ulang tahun ke-56.

Kontan, seluruh pemain Pacific Caesar bernyanyi, ''Happy birthday to you, happy birthday to you!''Sejenak Coach Bai sempat tak sadar apa yang terjadi. Dia masih mengulang instruksi yang baru saja diberikannya. Hingga kemudian, senyum mengembang di wajahnya, sambil menggeleng-gelengkan kepala. Dia mengapresiasi kejutan yang diberikan para pemainnya. (rif/c17/ady)

Story Provided by Jawa Pos

Share this:
DBL Indonesia Jawa Pos li-ning Safe Care Prambors FM Info BDG Event Jakarta Sony Mainbasket Wing.Stop Mitra Net Indomaret Perbasi Indika FM IndiHome Honda Prospect Motor Tolak Angin Sido Muncul Markplus Hardrock FM OZ FM
 

National Basketball League Indonesia | Contact Us
Copyright © 2010 PT DBL Indonesia, All rights reserved.
Any commercial use or distribution without the express written consent of DBL Indonesia is strictly prohibited.