NEWS

Bintang Satya Wacana ACA LBC Salatiga Jerry Lolowang (kanan) saat berlaga melawan Pacific Caesar Surabaya, Minggu (12/10). (Foto: Boy Slamet/Jawa Pos)
nblindonesia.com - 12/10/2014
[FLASH] Kekalahan Warnai Comeback Jerry Lolowang

DEBUT mengecewakan harus dialami Satya Wacana ACA LBC Salatiga pada ajang Speedy NBL Indonesia Preseason Tournament Mangupura Cup 2014. Melakoni laga perdana mereka di GOR Purna Krida Kerobokan, Badung, Bali, Minggu (12/10), tim polesan Efri Meldi dipaksa menyerah 52-73 dari Pacific Caesar Surabaya.

Laga perdana Satya Wacana pada penyisihan Grup B ini sejatinya menjadi momen yang sangat emosional bagi Jerry Lolowang. Point guard berusia 27 tahun ini comeback ke pentas basket tertinggi tanah air pascasembuh dari kanker testis.

Masih setia memakai jersey nomor 7, J-Lo (sapaan Jerry) mendapat kepercayaan dipasang sebagai starter. Namun, dia belum bisa menunjukkan ketajaman seperti sebelum divonis mengidap kanker. Tampil selama 12 menit 38 detik, dia hanya mengemas 2 poin, 5 rebound, dan 1 steal . Jerry juga harus menerima kenyataan pahit, timnya menelan kekalahan di laga perdana.

”Kalau fisik sudah OK. Sebab, saya sudah mulai berlatih sejak Februari lalu. Yang masih butuh penyesuaian adalah feeling bermain. Maklum, hampir semusim saya absen,” ujar Jerry.

Jerry bertekad untuk terus meningkatkan kemampuannya agar kembali seperti sedia kala. ”Saya akan menunjukkan kemampuan terbaik saya agar semua yang telah mendukung saya hingga bisa kembali ke lapangan (NBL Indonesia) merasa bahagia,” lanjutnya.

Sejak kuarter pertama, Satya Wacana terus tertinggal. Tampil tanpa diperkuat mesin poin Respati Ragil Pamungkas yang terserang demam, Satya Wacana sudah tertinggal 10-20 di kuarter pertama. Mereka tak mampu membendung agresivitas mesin poin Pacific, Dicky Satria Wibisono yang mengemas 11 poin pada kuarter ini.

Memasuki kuarter kedua, Satya Wacana belum mampu bangkit. Mereka justru makin tertinggal. Berkat enam poin dari M. Ikrar Fauzia Syarief, Pacific justru memperbesar keunggulan menjadi 39-25 di akhir kuarter kedua.

Satya Wacana baru menemukan momentum kebangkitan pada kuarter ketiga. Memanfaatkan keteledoran para pemain Pacific yang banyak melakukan turnover. Di akhir kuarter ketiga, mereka berhasil memangkas ketertinggalan menjadi 11 poin saja.

Tak mau terkejar, Pacific lebih fokus meminimalisir kesalahan di kuarter keempat. Gege Nagata dkk kembali melesat. Hingga akhirnya menutup laga dengan keunggulan 21 poin.

Empat pemain Pacific mencetak double digit point dalam game ini. Dicky Satria Wibisono memimpin dengan kontribusi 13 poin, 5 asssist, dan 4 rebound. Disusul oleh Dian Heryadi dan Gege Nagata masing-masing dengan tambahan 11 poin, serta M. Ikrar yang mengemas 10 poin. Dari Satya Wacana, Firman Nugroho memimpin dengan donasi 13 poin, serta Yo Sua dengan tambahan 12 poin. (*)

Share this:
DBL Indonesia Jawa Pos li-ning Safe Care Prambors FM Info BDG Event Jakarta Sony Mainbasket Wing.Stop Mitra Net Indomaret Perbasi Indika FM IndiHome Honda Prospect Motor Tolak Angin Sido Muncul Markplus Hardrock FM OZ FM
 

National Basketball League Indonesia | Contact Us
Copyright © 2010 PT DBL Indonesia, All rights reserved.
Any commercial use or distribution without the express written consent of DBL Indonesia is strictly prohibited.