NEWS

Kebersamaan Jerry Lolowang bersama siswi SMA Santa Maria Jogjakarta saat roadshow ( Foto: NBL Indonesia)
nblindonesia.com - 03/06/2014
Disambut Antusias Siswa Stama-SMAN 2 Ngaglik
Road Show Speedy NBL Indonesia 2013-2014 Championship Series

MENJELANG Speedy NBL Indonesia 2013-2014 Championship Series di GOR UNY Jogjakarta, 6-14 Juni mendatang, PT DBL Indonesia selaku pengelola liga menggelar road show ke sekolah-sekolah yang ada di Kota Gudek. Sabtu (31/5), siswa-siswi SMAN 2 Ngaglik dan SMA Santa Maria Jogjakarta yang beruntung didatangi road show itu.

Mantan kapten tim Satya Wacana Metro LBC Bandung Jerry Lolowang menjadi bintang dalam road show tersebut. Pria yang berniat comeback setelah dinyatakan sembuh dari kanker testis  itu berbagi pengalaman tentang kerja keras dan kesuksesan kepada para siswa.

Pada kesempatan kali ini, Jerry tidak hanya sharing tentang basket, tetapi juga bagaimana dia mampu survive dengan penyakit kanker disaat karir basketnya yang sedang menanjak. ”Dalam hidup itu selalu kesempatan kedua, belajarlah untuk selalu bersyukur dan tidak mengeluh atas apa yang terjadi pada diri kita” pesan Jerry kepada siswi Stama (sebutan SMA Santa Maria Jogjakarta).

Usai sesi sharing dan tanya jawab, para siswa mendapat kesempatan untuk berfoto bareng dan mendapat tanda tangan dari Jerry. Kesempatan ini tak disia-siakan, terutama para siswi yang sangat mengidolakan Jerry.

”NBL Indonesia selalu mendapat sambutan hangat di sekolah kami,” ujar Astuti Purwaningsih, salah seorang pengajar SMA Santa Maria Jogjakarta. ”Kehadiran pemain profesional seperti Jerry kami harapkan mampu memberikan motivasi kepada anak-anak. Tidak hanya melulu soal basket, tapi juga soal nilai-nilai kehidupan,” sambungnya.

Dukungan penuh juga diberikan oleh Speedy selaku title partner kompetisi basket kasta tertinggi tanah air tersebut. Apalagi, melalui program IndiSchool Speedy selalu menghadirkan layanan-layanan berbasis internet untuk mendukung segala aktivitas pendidikan. Saat ini sudah 2.000 akses point yang terpasang di sekolah-sekolah wilayah Jogjakarta.

”Road show seperti ini sangat efektif sebagai bentuk promosi berbagai layanan kami. Apalagi segmentasinya cocok, yaitu ke anak muda,” ujar Agus Faisal, manager Wireless Broadband Telkom Jogjakarta. (*)

Share this:
DBL Indonesia Jawa Pos li-ning Safe Care Prambors FM Info BDG Event Jakarta Sony Mainbasket Wing.Stop Mitra Net Indomaret Perbasi Indika FM IndiHome Honda Prospect Motor Tolak Angin Sido Muncul Markplus Hardrock FM OZ FM
 

National Basketball League Indonesia | Contact Us
Copyright © 2010 PT DBL Indonesia, All rights reserved.
Any commercial use or distribution without the express written consent of DBL Indonesia is strictly prohibited.