|
NEWS EDISI KHUSUS: Merio Ferdiansyah (kiri) dan Arki Dikania Wisnu (kana) menjadi figur baru Spin Card edisi NBL Indonesia. (Foto: Hendra Eka/Jawa Pos)
nblindonesia.com - 19/04/2014
Arki dan Merio, Figur Baru Spin Card Edisi NBL Indonesia
Gelaran Speedy NBL Indonesia 2013-2014 seri V Jakarta ini mendapat dukungan akses internet true broadband dari Speedy selaku title partner . Penonton di Hall A Basket Senayan dapat memanfaatkan akses internet @wifi.id . Dengan kecepatan di atas 10 Mbps, berinternet melalui Speedy Instan (Spin) Card jauh lebih mudah, murah, dan cepat. Pada seri kelima ini, Speedy secara spesial menyiapkan Spin Card dengan figure Merio Ferdiansyah, shooting guard Stadium Jakarta dan Arki Dikania Wisnu, power forward Satria Muda Britama Jakarta. Merio Ferdiansyah, dipilih karena kontribusinya yang besar terhadap Stadium dan prestasi individunya di NBL Indonesia. Merio adalah pencetak poin terbanyak di NBL Indonesia. Dia juga adalah pemain pertama dalam sejarah NBL Indonesia yang mencatakan diri sebagai pencetak seribu poin. Ia pun saat ini segera menjadi pemain yang mampu mencetak 2.000 poin sepanjang karirnya. Sebab, saat ini Merio sudah membukukan 1.881 poin. Sementara itu, Arki yang merupakan ikon pemain muda berbakat dari Satria Muda. Arki pun pernah menjadi Rookie of The Year musim 2011-2012. ”Kami lihat pertumbuhan pengguna Spin Card cukup signifikan dengan edisi khusus NBL Indonesia figur-figur sebelumnya. Maka itu, kami pun meluncurkan Spin Card edisi khusus pemain NBL Indonesia yang lain. Kami pun ingin mengintegrasikan program ini agar pecinta basket bisa semakin mudah mengakses internet kapan saja dan dimana saja dengan memanfaatkan jaringan @wifi.id ,” jelas Mustakim Wahyudi, AVP Communication & Activation PT Telkom Indonesia. Selaku title partner , Speedy juga menyiapkan satu buah smartphone canggih bagi penonton beruntung pada seri kelima ini. Pengundian akan dilakukan pada hari terakhir, Minggu (27/4). Speedy juga mempersembahkan grand prize satu unit mobil Honda Brio Satya bagi penonton. Hadiah istimewa ini akan diundi pada Championship Series di Jogjakarta pada bulan Juni nanti. Penonton wajib mengisi data pribadi pada tiket masuk, dan melakukan registrasi melalui www.speedynbl.com . Semua laga seru Speedy NBL Indonesia 2013-2014 dapat dinikmati secara gratis secara live streaming , yang dapat diakses www.nblindonesia.com . Informasi lainnya dapat juga diakses melalui website resmi liga di www.nblindonesia.com . (*)
Share this:
Tweet
|
Copyright © 2010 PT DBL Indonesia, All rights reserved.
Any commercial use or distribution without the express written consent of DBL Indonesia is strictly prohibited. |