UNTUK FANS INDONESIA: Pemain baru Aspac Ebrahim Enguio Lopez (kiri), Suparwiyanto (Telkom), Azrul Ananda (Commissioner NBL), dan Kelly Purwanto (Pelita Jaya) dalam konferensi pers Speedy NBL di Pisa Kafe Mahakam, Jakarta, kemarin (Foto: Hendra Eka / Jawa Pos)
Iwa K. Tampil Jelang Laga Aspac v SM
JAKARTA - Seri II Speedy National Basketball League (NBL) Indonesia dimulai hari ini (11/1) di Hall Basket Senayan, Jakarta. Meski seri kedua, inilah sesungguhnya grand opening NBL musim 2013-2014. Laga super-bigmatch dan berbagai hiburan pendukung yang heboh akan membuat hari pertama ini begitu spesial
Laga klasik antara Aspac Jakarta melawan Satria Muda (SM) Britama Jakarta (live TVRI mulai pukul 18.00) akan memanaskan Hall Basket Senayan. Aspac adalah juara bertahan NBL, sedangkan SM merupakan tim tersukses NBL dengan dua gelar juara. Yang pasti, laga ini akan berjalan sangat ketat, dramatis, dan emosional, seperti halnya musim lalu saat SM menang lewat overtime dengan skor 68-65.
''Yang terpenting pertandingan bagus. Kami tidak mau mengecewakan penonton. Andaikata kalah pun, tidak apa-apa. Asalkan, kami bermain bagus sampai akhir,'' ucap Rastafari Horongbala, head coach Aspac, dalam latihan kemarin (10/1).
Aspac dan SM bisa menyuguhkan permainan terbaik karena mereka dapat menampilkan seluruh pemain. Pada seri I lalu, Aspac tidak diperkuat dua pemain kunci, Andakara Prastawa Dhyaksa dan Xaverius Prawiro, karena sedang membela timnas. Pun demikian di kubu SM, Christian Ronaldo Sitepu dan Bonanza Siregar membela tim Merah Putih bersamaan dengan seri I.
Sebelum laga Aspac melawan SM, tersaji pula laga lain yang tidak kalah seru, Pelita Jaya (PJ) Energi-MP Jakarta melawan Garuda Kukar Bandung. PJ adalah juara preseason tournament dan runner-up musim lalu. Sementara itu, Garuda merupakan tim yang tengah naik daun dengan pemain-pemain muda hebatnya.
Point guard PJ Kelly Purwanto yang terkenal punya skill dahsyat akan bertemu raja rebound NBL Galank Gunawan. Untuk Galank, ini adalah debutnya bersama Garuda setelah pindah dari SM. Kelly dan Galank juga absen pada seri I karena membela timnas.
Pertandingan yang seru itu semakin lengkap karena PT DBL Indonesia, penyelenggara liga, mempersiapkan grand opening yang wow. Iwa K., rapper terbesar dan legendaris Indonesia, akan melakukan comeback di dunia musik.
Salah satu ikon musik 1990-an kelahiran Bandung tersebut bakal meluncurkan minialbum yang bertajuk Living in The Fastlane setelah vakum sejak 2009. Sebelum pertandingan Aspac melawan SM, penyelenggara akan memutar klip video Iwa. Yang dijanjikan, video tersebut sangat lucu. Dibintangi bintang basket, legenda basket, dan Putri Indonesia 2011 Maria Selena hingga bos Aspac Irawan ''Kim Hong'' Haryono.
Iwa mengaku tidak sabar menyambut show hari ini. Sebab, selain pemutaran klip video, dia akan tampil live membawakan lagu Nombok Dong versi terbaru. Lagu tersebut sangat ikonik dan sudah dianggap lagu kebangsaan basket Indonesia pada era 1990-an.
''Peluncuran album ini seperti bisul. Setelah sekian lama matang, akhirnya pecah juga. Ini mungkin sudah jalan Tuhan. Ada rasa kangen ketika masa hip hop sangat erat dengan basket dulu,'' ucap Iwa dalam konferensi pers kemarin.
''Saya sudah tidak aware dengan basket dalam empat sampai enam tahun terakhir. Sampai akhirnya saya bertemu NBL. Apalagi ketika tahu ada DBL yang luar biasa dan mendedikasikan untuk basket. Dari Sabang sampai Merauke. Ternyata, perkembangan basket begitu masif dan menyenangkan,'' paparnya.
Daya tarik lainnya adalah Ebrahim Enguio Lopez. Shooting guard kelahiran Alabang, Muntinlupa, Filipina, itu sudah beralih status menjadi WNI. Dia telah mendapat pengesahan untuk tampil bersama Aspac. Semua berkas pengurusan sudah ditunjukkan dalam rapat Dewan Komisaris NBL Indonesia yang berlangsung di Graha Pena Jakarta, Rabu (8/1). Juga, seluruh wakil klub yang hadir dalam rapat tersebut tidak berkeberatan. Karena itu, Ebrahim bisa membela Aspac melawan SM.
''Seri pertama di Malang telah menunjukkan persaingan liga yang semakin sengit. Sekarang tidak ada papan tengah. Semua satu papan,'' kata Azrul Ananda, commissioner NBL Indonesia, dalam konferensi pers di Kafe Pisa Mahakam, Jakarta, Jumat (10/1).
''Seri kedua di Jakarta ini terasa semakin exciting dengan kembalinya para pemain tim nasional serta hadirnya beberapa rookie yang berpotensi tampil spektakuler menjadi superstar baru di tanah air,'' imbuh Azrul.
Sementara itu, sebagai title partner setia NBL Indonesia, Speedy memiliki komitmen yang tinggi dalam ikut memasyarakatkan basket di kalangan luas. Salah satunya adalah mencetak Speedy Instan (Spin) Card edisi khusus NBL Indonesia. Pada seri Jakarta ini, Speedy telah menyiapkan Spin Card dengan figur Kelly Purwanto. Kelly dipilih karena punya pesona di dalam dan luar lapangan.
''Telkom mengintegrasikan program ini untuk product awareness sekaligus peningkatan sales dengan membidik komunitas pencinta basket. Melalui Spin Card edisi khusus ini, pencinta NBL Indonesia bisa menikmati akses internet di semua jaringan Indonesia Wifi (@wifi.id) yang tersebar di seluruh Indonesia,'' jelas Suparwiyanto, executive general manager divisi consumer service PT Telkom Indonesia. (nur/aam/c5/ang)
---
Jadwal Pertandingan
Hari Ini (11/1)
14.00-16.00 Bandung Utama v Hangtuah
16.00-18.00 Pelita Jaya v Garuda
18.00-20.00 Satria Muda v Aspac (Live TVRI)
20.00-22.00 Stadium v Bimasakti
Catatan: Semua pertandingan tayang via livestreaming:
livestream.nblindonesia.com
Story Provided by Jawa Pos