NEWS


nblindonesia.com - 03/08/2013
Jakarta Dapat Dua Seri Reguler
PT DBL Indonesia Rilis Jadwal NBL dan WNBL

SURABAYA - Kabar baik bagi penggemar basket di ibu kota. Hall Basket Senayan, Jakarta, mendapat kehormatan menjadi tuan rumah dua seri reguler National Basketball League (NBL) Indonesia musim 2013-2014. Dalam jadwal yang dirilis PT DBL Indonesia selaku pengelola liga kemarin (2/8), Hall Basket Senayan akan menjadi host seri kedua dan kelima.

NBL 2013-2014 yang merupakan musim keempat itu dibagi enam seri musim reguler. Sebelum seri reguler, diselenggarakan Preseason Tournament di DBL Arena Surabaya pada 21-29 September 2013. Rangkaian terakhir, yaitu Championship Series, akan kembali diselenggarakan di Jogjakarta pada 7-15 Juni 2014.

Jakarta menjadi tuan rumah dua seri reguler karena setiap kunjungan NBL di sana berlangsung meriah. Partai-partai besar yang melibatkan tim Jakarta seperti Dell Aspac, Satria Muda Britama, maupun Pelita Jaya Energi-MP membuat Hall Basket Senayan selalu full house.

Tidak hanya duel sesama tim Jakarta. Duel tim ibu kota melawan Bandung pun selalu panas dan ramai. Dua kota itu memang punya rivalitas olahraga yang kuat. Baik sepak bola maupun basket. Apalagi, Jakarta-Bandung bisa ditempuh lewat darat hanya dua jam.

''Saya yakin para Garuda Nation (fans berat Garuda, Red) akan ikut memadati venue (Hall Basket Senayan). Keputusan ini akan membuat animo penonton semakin besar untuk game-game di Hall Basket. Musim ini akan lebih ramai,'' kata head coach Garuda Kukar Bandung A.F. Rinaldo.

Pelatih tim juara bertahan Aspac Rastafari Horongbala menyatakan senang Jakarta terpilih menjadi dua kali tuan rumah musim reguler. Sebagai tim tuan rumah, dia yakin timnya bisa mendapat dukungan yang lebih banyak.

''Jika dua kali digelar di Jakarta, kami percaya dukungan akan lebih banyak ke kami,'' tandas pelatih yang akrab disapa Fari itu.

Penentuan jadwal NBL 2013-2014 juga telah memperhitungkan pelaksanaan SEA Games 2013 Myanmar. Sebagaimana diketahui, event dua tahunan itu akan diselenggarakan pada Desember. Itulah mengapa seri pertama pada November berjarak 1,5 bulan dengan seri kedua pada Januari.

''Tidak terasa, NBL Indonesia akan memasuki musim keempat. Dalam tiga tahun pertama, persaingan terus menjadi semakin ketat dan kualitas penyelenggaraan selalu kami tingkatkan. Untuk musim keempat ini, semoga tren terus membaik dan basket Indonesia terus melaju ke arah yang diidam-idamkan seluruh penggemar,'' kata Azrul Ananda, direktur PT DBL Indonesia.

Soal terpilihnya Jakarta menjadi tuan rumah dua seri, Azrul menyebut hal itu adalah hasil evaluasi dan diskusi yang dilakukan PT DBL Indonesia dengan klub-klub peserta. Begitu pula halnya dengan dipilihnya lagi Surabaya sebagai lokasi Preseason Tournament dan ditunjuknya lagi Jogjakarta sebagai host Championship Series.

''Tahun ini kami ingin memaksimalkan diri di kota-kota yang kami anggap punya basis fans kuat. Tapi, tidak berarti kami akan meninggalkan kota-kota lain. Di musim-musim selanjutnya kami bakal selalu mempertimbangkan kota-kota yang kami anggap punya potensi luar biasa,'' terang Azrul.

Selain merilis jadwal NBL Indonesia, PT DBL Indonesia merilis jadwal Women's National Basketball League (WNBL) Indonesia musim 2013-2014. Liga basket perempuan tertinggi itu digelar membarengi lima seri terakhir NBL Indonesia plus Championship Series. (aga/c4/ang)

---

Jadwal NBL Indonesia 2013-2014

Preseason Tournament
Surabaya, 21-29 September 2013

Regular Season
Seri I: Malang, 16-24 November 2013
Seri II: Jakarta, 11-19 Januari 2014
Seri III: Solo, 8-16 Februari 2014
Seri IV: Bandung, 8-16 Maret 2014
Seri V: Jakarta, 19-27 April 2014
Seri VI: Surabaya, 10-18 Mei 2014

Championship Series
Jogjakarta, 7-15 Juni 2014

Jadwal WNBL Indonesia 2013 - 2014

Regular Season
Seri I: Jakarta, 15-19 Januari 2014
Seri II: Solo, 12-16 Februari 2014
Seri III: Bandung, 12-16 Maret 2014
Seri IV: Jakarta, 23-27 April 2014
Seri V: Surabaya, 14-18 Mei 2014

Championship Series
Jogjakarta, 7-15 Juni 2014

Story Provided by Jawa Pos

Share this:
DBL Indonesia Jawa Pos li-ning Safe Care Prambors FM Info BDG Event Jakarta Sony Mainbasket Wing.Stop Mitra Net Indomaret Perbasi Indika FM IndiHome Honda Prospect Motor Tolak Angin Sido Muncul Markplus Hardrock FM OZ FM
 

National Basketball League Indonesia | Contact Us
Copyright © 2010 PT DBL Indonesia, All rights reserved.
Any commercial use or distribution without the express written consent of DBL Indonesia is strictly prohibited.