NEWS

DEMI ANAK-ANAK: Bintang Garuda Da niel Wenas (kiri atas) dan Galank Gunawan berada di Medan dalam rangka NBL Berbagi. (Foto: NBL Indonesia)
nblindonesia.com - 27/04/2015
Demi Anak Penderita Kanker

KEMARIN menjadi hari yang spesial untuk para pemain basket pelajar Medan. Dua bintang IndiHome NBL Indonesia Daniel Wenas dan Galank Gunawan hadir dalam ajang Basketball Clinic for Cancer yang merupakan bagian dari program NBL Berbagi.

Lebih dari 50 siswa SMP maupun SMA di Medan mengikuti materi yang diberikan dua bintang Garuda Kukar Bandung itu. Mereka antusias menjalani setiap materi dalam durasi dua jam.

Sesi coaching clinic dibagi dua sesi. Daniel Wenas berfokus memberikan materi shooting, sedangkan Galank Gunawan berkonsentrasi kepada membaca permainan.

''Sekarang saya sedang persiapan ke championship series. Mungkin kalau bukan program NBL berbagi, saya akan berpikir dua kali datang di sini,'' kata Wenas.

''Karena acaranya charity untuk anak-anak penderita kanker, saya selalu sempatkan untuk hadir,'' imbuhnya.

Supervisor Event Wenny Viana mengatakan, program itu merupakan dukungan dari Paguyuban Tulang Rusuk Surabaya.

''Mengapa kami hadir di sini karena kami berfokus untuk anak-anak penderita kanker,'' kata Wenny. (don/ful/JPNN/nur)

Story Provided by Jawa Pos

Share this:
DBL Indonesia Jawa Pos li-ning Safe Care Prambors FM Info BDG Event Jakarta Sony Mainbasket Wing.Stop Mitra Net Indomaret Perbasi Indika FM IndiHome Honda Prospect Motor Tolak Angin Sido Muncul Markplus Hardrock FM OZ FM
 

National Basketball League Indonesia | Contact Us
Copyright © 2010 PT DBL Indonesia, All rights reserved.
Any commercial use or distribution without the express written consent of DBL Indonesia is strictly prohibited.