NEWS

MESIN POIN: Shooting guard Pelita Jaya Energi Mega Persada Jakarta Dimas Aryo Dewanto (kanan) dibawah penjagaan Chadistira Pranatyo (Garuda Kukar Bandung) dalam laga di Hall A Basket Senayan Jakarta, Minggu (20/4). (Foto: Hendra Eka/Jawa Pos)
nblindonesia.com - 20/04/2014
[FLASH] Field Goals Membaik, PJ Jinakkan Garuda


PELITA Jaya Energi Mega Persada Jakarta tak mau berlama-lama larut dalam kesedihan. Usai kalah telak dari CLS Knights Surabaya di hari pertama, Pelita Jaya bangkit saat meladeni Garuda Kukar Bandung, dalam lanjutan Speedy NBL Indonesia 2013-2014 Seri V Jakarta di Hall A Basket Senayan, Minggu (20/4). Dengan field goals yang membaik, tim besutan Nathaniel Canson ini sukses menjinakkan Garuda, 81-74.

Pelita Jaya langsung menghentak sejak tipoff. Kelly Purwanto dkk mencatatkan persentase field goals sebesar 63 %. Menyusul keberhasilan menjaringkan 12 dari 19 peluang tembakan. Di kuarter ini, Pelita Jaya juga tak melakukan turnover sama sekali. Pelita Jaya menutup kuarter pertama dengan margin keunggulan 16 poin (32-16).

Margin keunggulan 16 poin berhasil dipertahankan Kelly dkk hingga kuarter kedua berakhir. Walau di kuarter ini, Pelita Jaya sengaja sedikit menurunkan tempo permainan.

Sementara itu, Garuda tak patah arang untuk memperkecil margin ketertinggalan mereka. Wendha Wijaya dkk bermain lebih ngotot memasuki kuarter ketiga. Namun, Pelita Jaya masih tetap leading 14 angka di akhir kuarter ini.

Memasuki kuarter empat, Coach Nath (sapaan Nathaniel Canson) melakukan rotasi. Kesempatan itu dimanfaatkan dengan baik oleh Garuda. Namun, dengan defisit terlalu banyak, Garuda hanya mampu memperkecil margin menjadi 7 poin saja.

Performa apik Pelita Jaya itu tak lepas dari kembali tajamnya akurasi trio shooter andalan mereka yang bermaterikan Ary Chandra, Hendru Ramli, dan Dimas Aryo Dewanto. Kombinasi trisula maut itu menghasilkan 53 poin!

Dimas yang sempat drop karena terserang demam pada laga sebelumnya, kembali ke performa terbaiknya. Shooting guard kelahiran Malang ini memimpin dengan kontribusi 19 poin, plus 5 rebound dan 4 assist. Sementara itu, Ary Chandra dan Hendru Ramli masing-masing menyumbang tambahan 17 poin.

Di kubu Garuda, Diftha Pratama tampil sebagai pendulang angka tertinggi dengan donasi 19 poin. Chadistira Pranatyo menyusul dengan sumbangan 11 poin, serta M. Dhiya Ulhaq dengan tambahan 10 poin.

”Harus saya akui, mereka (Pelita Jaya) bermain lebih baik. Anak-anak juga kebawa emosi lawan. Semoga bisa lebih optimal lagi di game selanjutnya,” ujar Inal, sapaan AF Rinaldo, head coach Garuda. (*)

Share this:
DBL Indonesia Jawa Pos li-ning Safe Care Prambors FM Info BDG Event Jakarta Sony Mainbasket Wing.Stop Mitra Net Indomaret Perbasi Indika FM IndiHome Honda Prospect Motor Tolak Angin Sido Muncul Markplus Hardrock FM OZ FM
 

National Basketball League Indonesia | Contact Us
Copyright © 2010 PT DBL Indonesia, All rights reserved.
Any commercial use or distribution without the express written consent of DBL Indonesia is strictly prohibited.