NEWS


nblindonesia.com - 09/02/2011
Hebat, Satya Wacana Kalahkan Muba

Semangat Satya Wacana Angsapura Salatiga untuk meraih kemenangan patut diacungi jempol. Meski tidak punya lagi peluang untuk lolos ke championship series, mereka tetap ngotot untuk meraih victory. Hasilnya, mereka mampu mengalahkan tim kuda hitam Muba Hangtuah Indonesia Muda Sumsel 73-69 kemarin (8/2).

Kemenangan itu membuat Satya Wacana membukukan dua kemenangan di antara 24 pertandingan yang telah mereka lakoni. Sayang, hasil itu tidak mampu menghidupkan peluang mereka untuk ke championship series. Sebab, mereka terpaut tiga kemenangan dari tim peringkat kedelapan, posisi terakhir ke championship series, Bimasakti. Meski Satya Wacana selalu menang dalam tiga pertandingan tersisa, dan Bimasakti selalu kalah, hal itu tidak akan mengubah kondisi. Sebab, Bimasakti unggul head to head.

Meski demikian, kemenangan tersebut tetap berharga bagi Satya Wacana. Sebagai tim yang didominasi pemain muda, itu menjadi pelajaran yang sangat berharga bagi mereka untuk menyambut musim depan. ”Salah satu kunci kemenangan kami adalah defense anak-anak yang sangat baik,” jelas Danny Kosasih, pelatih Satyawacana.

Dalam laga itu Valentino Wuwungan menjadi bintang kemenangan Satya Wacana dengan 22 poin plus tujuh rebound. Secara keseluruhan Satya Wacana menang rebound 50 berbanding 34.

Bagi Muba Hangtuah, kekalahan itu tentu saja cukup menyesakkan. Namun, pelatih Muba Nathaniel Canson mencoba mengambil pelajaran dari hasil buruk itu. Pelatih asal Amerika Serikat itu menyatakan bahwa pemainnya terlalu meremehkan Satya Wacana yang sebelum pertandingan berpredikat sebagai tim peringkat terbawah.

”Kepercayaan diri anak-anak terlihat sangat berlebihan. Mereka seperti menganggap remeh karena hanya menghadapi tim yang di dasar klasemen,” terang Canson.

Karena meremehkan itu, Muba selalu tertinggal sejak kuarter pertama sampai keempat. Mereka sempat memperkecil defisit menjadi dua poin saja 60-62 saat pertandingan tersisa empat menit. Namun, lemahnya defense Muba membuat Satya Wacana kembali menjauh.

”Ini pelajaran yang bagus bagi anak-anak. Mereka tak bisa lagi meremehkan tim yang peringkatnya di bawah. Persaingan di NBL ini sangat ketat,” tandas Ferri Jufry, manajer Muba. (ru/c2/ang)

Share this:
DBL Indonesia Jawa Pos li-ning Safe Care Prambors FM Info BDG Event Jakarta Sony Mainbasket Wing.Stop Mitra Net Indomaret Perbasi Indika FM IndiHome Honda Prospect Motor Tolak Angin Sido Muncul Markplus Hardrock FM OZ FM
 

National Basketball League Indonesia | Contact Us
Copyright © 2010 PT DBL Indonesia, All rights reserved.
Any commercial use or distribution without the express written consent of DBL Indonesia is strictly prohibited.