NEWS


nblindonesia.com - 12/01/2011
Bimasakti Selamat dari Ancaman Angsapura

Ambisi Satya Wacana Angsapura Salatiga untuk mengalahkan tim yang berada satu tingkat di atasnya dalam klasemen sementara NBL Indonesia, Bimasakti Nikko Steel Malang akhirnya gagal. Sempat berulang kali saling mengungguli dalam raihan angka, Bimasakti dengan cerdik memanfaatkan pertahanan Angsapura yang longgar untuk menghujamkan tembakan-tembakan jitu dan akhirnya menang, 63-54.

Meskipun pernah kalah dari Bimasakti sebelumnya, kepercayaan diri para pemain Angsapura pada kali ini terasa lebih tinggi. Hal ini tentunya terkait kemenangan pertama mereka saat melawan Comfort Mobile Citra Satria Jakarta di Solo. Bimasakti yang berada satu tingkat di atas Angsapura di klasemen sementara telah mewaspadai hal ini. Pada kuarter pertama, Bimasakti langsung bermain cepat melalui para pemain andalan mereka; Bima Rizky, Made Indra, dan Gipsona Virgian. Tiga pemain ini menjadi pengumpul angka terbanyak sepanjang kuarter pertama namun penampilan para pemain Angsapura tak kalah luar biasa. Ragil Respati langsung mendulang sembilan angka sementara Valentino Wuwungan meraih lima angka untuk membawa Angsapura unggul 21-19 di akhir kuarter pertama.

Tertinggal di kuarter pertama membuat Gipsona lebih agresif. Ia setidaknya melepaskan tujuh kali tembakan hingga kuarter kedua dan menambah enam angka bagi timnya. Bimasakti berhasil membalikan keadaan dengan memimpin hingga selisih delapan angka. Keunggulan postur para pemain Angsapura berhasil termanfaatkan dengan baik. Eko Nasution bahkan sempat melakukan slam dunk di antara kawalan ketat para pemain Bimasakti. Angsapura mendekat di akhir kuarter kedua dengan selisih terpaut empat angka.

Pertandingan sengit kembali berlangsung di kuarter ketiga. Bimasakti maupun Angsapura berulangkali saling menyerang. Sempat mengungguli Bimasakti, Angsapura tidak berhasil mempertahankan keunggulan. Angsapura menutup kuarter ketiga dengan skor 43-40.

Pertahanan Angsapura yang terlalu ke dalam membuat para shooter Bimasakti leluasa melesakan tembakan-tembakan dari jarak medium bahkan tiga angka. Bimasakti berhasil memasukan total sembilan kali tembakan dari 26 percobaan. Bima Rizky mencetak double-double dengan 11 poin dan 11 rebound, sementara Made Indra menjadi pengumpul angka terbanyak bagi Bimasakti dengan 17 poin. (mb)

Share this:
DBL Indonesia Jawa Pos li-ning Safe Care Prambors FM Info BDG Event Jakarta Sony Mainbasket Wing.Stop Mitra Net Indomaret Perbasi Indika FM IndiHome Honda Prospect Motor Tolak Angin Sido Muncul Markplus Hardrock FM OZ FM
 

National Basketball League Indonesia | Contact Us
Copyright © 2010 PT DBL Indonesia, All rights reserved.
Any commercial use or distribution without the express written consent of DBL Indonesia is strictly prohibited.