NEWS

LUAR BIASA: Pelatih Satya Wacana Efri Meidi (kiri) dan guard Yo Sua berpelukan merayakan kemenangan atas Stadium Kemarin. Mereka sekarang berada di posisi keenam klasmen sementara. (Foto: Farid Fandi / Jawa Pos)
nblindonesia.com - 28/02/2015
Satya Wacana di Jalur Playoff

SRITEX Arena, Solo, tampaknya, bersahabat dengan Satya Wacana ACA LBC Salatiga. Kemarin (27/2), lewat perjuangan luar biasa, mereka menaklukkan Stadium Jakarta 86-75. Itu adalah kemenangan kedua Satya Wacana dari total 18 pertemuan dengan Stadium selama berkompetisi di IndiHome NBL Indonesia.

Yo Sua dkk pun merebut dua kemenangan beruntun pada seri VI di Solo. Kemenangan tersebut juga menyamakan head-to-head dengan Stadium menjadi (1-1) setelah pada bentrokan sebelumnya di seri III di Malang kandas via overtime 85-87 (18/1).

Kemenangan itu penting, mengingat kedua tim saat ini saling sikut untuk memperebutkan tiketplayoff. Tak heran, para pemain Satya Wacana begitu larut dalam euforia setelah memenangi laga. Mereka kini berada di posisi keenam dengan 27 poin. ''Saya sudah bilang ke anak-anak bahwa menang adalah harga mati,'' ujar Efri Meldi, pelatih Satya Wacana, kepada Jawa Pos.

Keinginan tersebut cukup masuk akal. Apalagi, Satya Wacana kalah head-to-head oleh tim papan atas seperti Satria Muda Britama Jakarta, CLS Knights Surabaya, M88 Aspac Jakarta, serta Pelita Jaya Energi MP Jakarta. 

''Karena itu, dalam game-game lawan Hangtuah (Sumsel IM), Stadium, dan Garuda (Kukar Bandung), paling tidak kami harus ambil satu,'' tambah Coach Meldi.

Kemenangan kemarin tidak didapat dengan mudah. Satya Wacana tertinggal 14 poin (8-22) di awal laga. Kemudian, mereka bangkit dan memenangi laga. Kunci kebangkitan Satya Wacana terletak pada zone defense yang disiplin. Defense itu memaksa pemain Stadium melakukan total 17 kaliturnover. Jumlah turnover lawan mampu dimanfaatkan Satya Wacana untuk mendulang 20 poin.(mid/rif/c19/ham)

Story Provided by Jawa Pos

Share this:
DBL Indonesia Jawa Pos li-ning Safe Care Prambors FM Info BDG Event Jakarta Sony Mainbasket Wing.Stop Mitra Net Indomaret Perbasi Indika FM IndiHome Honda Prospect Motor Tolak Angin Sido Muncul Markplus Hardrock FM OZ FM
 

National Basketball League Indonesia | Contact Us
Copyright © 2010 PT DBL Indonesia, All rights reserved.
Any commercial use or distribution without the express written consent of DBL Indonesia is strictly prohibited.