NEWS


nblindonesia.com - 29/07/2010
SM Turunkan Winning Team
Target Langsung Juara Musim Pertama NBL

Jakarta – Satria Muda (SM) Britama Jakarta di kenal sebagai tim terbaik di era Indonesian Basketball League (IBL). Saat kasta tertinggi kompetisi basket tanah air itu berubah menjadi National Basketball League (NBL) Indonesia mulai tahun ini, tim besutan Fictor ”Ito” Gideon Roring tersebut bertekad mempertahankan catatan hebat itu.

Menurunkan winning team, SM berambisi menjadi kampiun musim pertama NBL. ”Kami tetap menargetkan juara. Karena itu, kami akan turun dengan kekuatan terbaik,” terang Ito dalam konferensi pers di Jakarta kemarin (28/7). Ito menjelaskan bahwa pemain-pemain yang memperkuat SM saat merebut gelar juara IBL musim lalu mayoritas akan diterjunkan di NBL. Hanya Wenda Wijaya pemain SM yang pindah klub.Dia pindah ke Garuda karena di-trade dengan Mario Wuysang.

Namun, Mario tidak akan diturunkan SM di NBL. Sebab, dia akan diandalkan SM di ASEAN Basketball League (ABL). Sesuai dengan regulasi, pemain-pemain yang tampil di ABL memang tidak bisa diturunkan di NBL. Di ABL Mario akan dibantu lima pemasin asing. Untuk pemain lokal ABL, SM akan terus berburu. Keputusan SM menurunkan winning team di NBL, selain membidik gelar juara, juga bertujuan ingin membuat perbasketan tanah air lebih bergairah.

”Kami harus mensupport kompetisi nasional agar basket Indonesia juga maju,” tandas Ito. Hari ini adalah deadline pendaftaran pemain NBL. Meski belum diumumkan secara resmi oleh DBL Indonesia selaku pengelola NBL, gambaran winning team SM sebenarnya sudah diterjunkan pada preseason tournament di Malang yang berakhir 15 Juli lalu. Saat itu SM menjadi juara dengan mengalahkan CLS Knights di final.

Meski sudah menunjukkan ketangguhannya, SM tidak mau besar kepala menyambut seri perdana mulai 16 Oktober mendatang. Center SM Ronny Gunawan menyatakan bahwa regular season nanti bakal berlangsung ketat. Kekuatan tim-tim peserta NBL lebih merata sekarang. Saat preseason tournament lalu, SM juga sempat dikalahkan CLS Knights di kualifikasi grup A. ”Semua lawan bakal menyiapkan diri dengan baik. Tapi, Pelita Jaya akan menjadi musuh yang paling berat. Mereka terus berkembang secara signifikan,” ucap Ronny. (ru/c9/ang)

Share this:
DBL Indonesia Jawa Pos li-ning Safe Care Prambors FM Info BDG Event Jakarta Sony Mainbasket Wing.Stop Mitra Net Indomaret Perbasi Indika FM IndiHome Honda Prospect Motor Tolak Angin Sido Muncul Markplus Hardrock FM OZ FM
 

National Basketball League Indonesia | Contact Us
Copyright © 2010 PT DBL Indonesia, All rights reserved.
Any commercial use or distribution without the express written consent of DBL Indonesia is strictly prohibited.